Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten OKI Targetkan Kursi Ketua DPRD OKI dan Bertekad Mengembalikan Masa Keemasan serta Kejayaan Partai Golkar

OKI, Politik191 Dilihat

Halokantinews.com.OKI – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Ogan Komering Ilir menargetkan Kursi Ketua DPRD OKI pada Pemilihan Legislatif DPRD OKI tahun 2024 dan bertekad mengembalikan masa keemasan dan kejayaan Partai Golongan Karya (Golkar) berlambang Pohon Beringin ini, hal tersebut disampaikan oleh Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten OKI Bakri Tarmusi SE usai rapat Konsolidasi Partai Golkar pada Jum’at (06/10/2023).

“DPD Partai Golkar Kabupaten OKI pada Pemilu Legislatif tahun 2024 ini menargetkan perolehan Kursi Ketua di DPRD Kabupaten OKI atau setidaknya ada peningkatan dari perolehan 5 kursi DPRD OKI tahun lalu dapat menjadi 7 kursi pada Pemilu Legislatif 2024,” ungkapnya.

Untuk itu Ketua DPD Partai Golkar meminta kepada seluruh pengurus dan anggota DPD Partai Golkar untuk  merapatkan barisan dan menjaring perolehan suara lebih banyak dari tahun sebelumnya.

“Partai Golkar ini merupakan partai yang sudah sejak lama di Kabupaten OKI dan sudah sejak dulu menduduki jabatan sebagai Ketua di DPRD OKI, untuk itu kita bertekad untuk mengembalikan masa keemasan dan kejayaan Partai Golkar sebelumnya, ungkapnya.

Selain menargetkan kursi DPRD OKI, DPD Partai Golkar juga tentunya tetap menargetkan untuk kursi dewan di DPRD Sumsel maupun untuk DPR RI, untuk itu kita kepada seluruh pengurus maupun anggota Partai Golkar di Kabupaten OKI kiranya mendukung dan pada saat pemilu legislatif di tanggal 14 Februari 2024 mendatang kiranya dapat memilih caleg DPRD OKI, DPRD Sumsel maupun DPR RI dari Partai Golkar sesuai dengan apa yang kita targetkan. Begitu juga halnya dengan Pilpres 2024 mendatang, tidak ada alasan untuk tidak memenangkan Capres yang didukung oleh Partai Golkar, harapnya.

Baca Juga :  Pemkab OKI Gelar Pisah Sambut Ketua Pengadilan Negeri Kayuagung

Sementara itu Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Sumatera Selatan, Bobby Adhityo Rizaldi, S.E., Ak., M.B.A., C.F.E menegaskan, dengan telah ditetapkannya Bakal calon legislatif dari DCS ke Daftar Calon Tetap (DCT) ini, kita berusaha untuk memenangkan Partai Golkar di Hati Masyarakat terutama bagi pemilih di ajang Pileg 2024 ini nanti