Halokantinews.com.OKI – Melalui berbagai kegiatan yang digelar dalam rangka menyambut Hari Korupsi se Dunia (Hakordia), Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir terus meneguhkan komitmen untuk terus berupaya melakulan pencegahan terhadap korupsi.
“Komitmen ini menjadi momentum yang penting bagi kita semua untuk terus melakukan langkah-langkah pencegahan korupsi di Ogan Komering Ilir,” kata Pj. Bupati OKI, Asmar Wijaya saat membuka rangkaian acara peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Harkordia) Kabupaten OKI tahun 2024 di Kayuagung (5/12/2024).
Asmar menambahkan, komitmen Pemkab OKI dalam pencegahan korupsi antara lain melalui pemenuhan Monitoring Center for Prevention (MCP) yang diinisiasi KPK bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) sebagai upaya pencegahan korupsi pada Pemerintah Daerah.
“Pemenuhan MCP ini merupakan bagian upaya pencegahan korupsi, serta usaha kita semua untuk lebih serius dalam menjaga integritas,” ucapnya.
Untuk meneguhkan komitmen pencegahan korupsi di Kabupaten OKI diselenggarakan berbagai kegiatan diantaranya lomba puisi anti korupsi tingkat pelajar, seminar anti korupsi bagi anggota DPRD serta ASN lingkup Pemkab OKI dan Kepala Desa.
“Kami mengajak seluruh pihak yang memiliki peran strategis dalam pencegahan dan pengawasan anggaran negara untuk bersama-sama mencari solusi terbaik dalam menangani isu korupsi di daerah,” ungkap Ketua Panitia Hakordia Kabupaten OKI, Inspektur Kabupaten OKI, Syaparudin, S.P., M.Si, CGCAE pada kegiatan FGD anti korupsi di kantor Bupati OKI.