Halokantinews.com.Jakarta – Prosesi Akad Nikah dan Resepsi Pernikahan antara Maricha Nasution SH (Putri dari bapak Musonip Nasution (Almarhum) dan ibu Dahlia) dengan Rizki Rahmadeni, A.Md (Putra Bungsu dari bapak H. Bachtiar dan ibu Hj. Roliany) yang dilaksanakan di Auditorium Gedung Merauke Ditjen Bea & Cukai Jln. Jenderal Ahmad Yani By Pass No.12, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta berlangsung khidmat dan sukses penuh kebahagiaan, Minggu (19/01/2025).
Akad Nikah Icha & Rizki
Bertindak sebagai Penghulu Akad Nikah Kedua Mempelai yakni Abdullah MM dari Pulo Gadung Rawamangun Jatim, Wali Nikah dari Mempelai Perempuan (Maricha Nasution) yakni Abdul Rohim (Adik Kandung Almarhum Musonip Nasution) dan disaksikan kedua orang saksi dari kedua mempelai laki-laki dan perempuan dengan mahar beberapa gram emas dan berbagai cindera mata lainnya.
Abdullah selaku penghulu akad nikah “Icha & Rizki” dalam kesempatan tersebut berpesan kepada kedua mempelai untuk selalu menjaga keharmonisan rumah tangga agar menjadi rumah tangga yang sakinah mawadah warahmah.
Mewakili kedua keluarga besar dari mempelai laki laki dan perempuan, Abdullah memimpin Do’a dan mendoakan kedua mempelai agar menjadi pasangan Samawa, sukses dalam menjalani kehidupan dalam berumah tangga dan semoga kedua mempelai dikaruniai anak yang Sholeh dan Sholehah serta langgeng menjadi suami-istri hingga akhir hayatnya.
Ungkapan Kedua Mempelai Kepada Kedua Orangtuanya
Begitu juga halnya dengan kedua mempelai, mereka sangat berterimakasih kepada kedua orang tua mereka yang telah melahirkan, merawat dan telah menjaga serta mendidik mereka hingga pada hari ini mereka berdua dinikahkan dengan agenda yang begitu meriah
“Terimakasih Ayah dan Ibu yang selama ini telah melahirkan kami, mendidik, menjaga dan membesarkan kami serta telah mengantarkan kami kejenjang pernikahan yang penuh berkah dan kebahagiaan ini, semoga pernikahan ini ayah dan ibu restui dan di Ridhoi ALLAH SWT,” ungkap kedua mempelai.