Dana Pemeliharaan Kantor Kecamatan Kayuagung Dipertanyakan, Belum Tutup Tahun Diduga Sudah Habis

Halokantinews.com.OKI – Dana pemeliharaan gedung/kantor Kecamatan Kayuagung tahun anggaran 2023 dipertanyakan. Pasalnya gedung/kantor Kecamatan Kayuagung yang terlihat megah ditengah Kota Kayuagung, namun dinding dibagian tangga menuju lantai kedua Kantor Kecamatan Kayuagung tersebut terlihat kotor seperti tidak terawat dan kurang enak dipandang mata, bahkan gif plafon tepat diatas tangga menuju lantai kedua juga sudah ada yang rusak.

Camat Kecamatan Kayuagung, Solahudin S.Sos saat dikonfirmasi diruang kerjanya (29/11/2023) terkait hal tersebut mengatakan, terkait apakah ada dana pemeliharaan kantor ada atau tidaknya, mengenai hal itu kita tidak bisa menjawab secara detail, berapa angkanya, apa pekerjaannya, siapa CV nya (pelaksana pemeliharaan kantor), sebab saya baru dilantik dan serah terima jabatan (Sertijab) pada tanggal 4 Oktober 2023 beberapa waktu lalu, ujarnya.

Lanjutnya, Kita saat ini tidak ada apa-apa, untuk biaya operasional saja kita masih minjam duit dari luar kantor. Kalau untuk masalah detail coba tanya dengan Camat sebelumnya atau Bendahara Kecamatan Kayuagung, jelasnya.

Baca Juga :  Kabupaten OKI Terima Penghargaan  WTN Katagori Baik Tata Transportasi Publik