Kajari OKI Berikan Motivasi Kepada Para Siswa SMKN 1 Kayuagung Agar Bisa Sukses

Halokantinews.com.OKI – Pergunakan waktu muda mu untuk belajar menuntut ilmu dengan sebaik-baiknya, jangan menjadi penyebab kehancuran bagi diri sendiri maupun orang lain, jelas Kajari OKI Hendri Hanafi SH MH saat memberikan materi kepada siswa-siswi SMKN 1 Kayuagung pada saat memberikan penyuluhan hukum dan penerangan hukum sebagai program Jaksa masuk sekolah tahun 2024 di Mushola Ibnu Sina SMKN 1 Kayuagung yang bertepatan dengan kegiatan Pesantren Kilat siswa-siswi SMKN 1 Kayuagung, Rabu (03/04/2024).

Bagi para siswa-siswi SMKN 1 Kayuagung, khusus para cewek/kaum perempuan “Jangan hancurkan masa muda dan masa depanmu karena pacarmu, sebab yang akan hancur adalah kedua orang tua mu, dan bagi yang cowok, jangan sampai merusak masa depan kaum cewek/perempuan,” tandasnya.

Ingat, hanya yang kuat dan yang mempunyai strategi yang akan menjadi pemenang bukan pecundang.

“Berhati-hatilah dalam melangkah, jika salah melangkah maka akan jauh dari sukses. Hidup perlu perjuangan, kesuksesan akan dapat dicapai dengan keseimbangan fisik dan mental supaya menjadi pemenang dan sukses kedepannya,” pesannya.

Kajari OKI yang juga selaku Alumni Siswa SMEA (SMKN 1) Kayuagung tahun 1996 ini menyampaikan bahwa jangan minder kalau mau jadi orang sukses, “Saya sebelum menjadi Jaksa dan Kajari OKI saat ini, saya ini merupakan anak dari sopir angkot, pada saat bersekolah, usai pulang sekolah saat itu masih SD kelas 5 sampai SMP itu bekerja mengantarkan pek-empek keliling, pada saat SMP usai pulang sekolah saya sempatkan berjualan koran dan pada saat duduk di SMP kelas 2 saya juga pernah jadi tukang semir dan sempat menjadi tukang angkut sampah di Palembang dan saat pindah ke Kayuagung pekerjaan sambilan tersebut tidak lagi saya lakoni.

Baca Juga :  Kendalikan Inflasi, Pemkab OKI Pantau Harga Bahan Pokok  Halokantinews.com.OKI

Pada saat di Kayuagung, tetap berusaha untuk yang terbaik, bangun dari jam 03.00-04.00 WIB ikut mamang potong dan melepas bulu ayam, setelah itu baru mandi dan sekolah, bahkan mendapat bea siswa Supersemar bagi siswa-siswi yang ranking dikelas.

Untuk itu Hendri Hanafi mengajak para siswa-siswi SMKN 1 Kayuagung

“Yuk kito samo-samo merubah nasib, mari jadi orang sukses, untuk itu tuntutlah ilmu dengan sebaik-baiknya dan rajin-rajinlah sholat, inshaallah, ALLAH kasih kemudahan dan solusi dari suatu permasalahan,” ujarnya

Dalam sesi tanya jawab antara siswa-siswi kepada Kajari OKI, Hendri Hanafi mengatakan untuk bisa sukses dan
agar dihargai oleh orang lain ada tiga faktor yang salah satunya harus dimiliki oleh seseorang yakni Ilmu, Harta dan Jabatan.

“Untuk itu jadilah orang pintar yang berilmu, jadilah orang yang kaya, carilah kekayaan sebanyak-banyaknya dijalan ALLAH dan jadilah seorang pejabat yang mempunyai jabatan, namun jadilah pejabat yang baik dan amanah,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *