DPP IWO Indonesia Resmi Melantik DPW IWO Indonesia Jambi

Halokantinews.com.Jambi -Ketua Umum DPP IWO (Ikatan Wartawan Online) Indonesia, NR. Icang Rahardian SH resmi melantik DPW (Dewan Pengurus Wilayah) IWO Indonesia Provinsi Jambi periode 2023 – 2028, di Hotel Ratu, Sabtu (08/07/2023).

Turut hadir dalam acara pelantikan IWO Indonesia Provinsi Jambi, yakni Satuan Brimob Polda Jambi, Gubernur Provinsi Jambi Al Haris S .Sos yang diwakili oleh Asisten I, Arif Munandar, Perwakilan dari Polda Jambi Kasubdit Humas Kompol Edi, Perwakilan dari TNI Korem 042 GAPU diwakili oleh Lettu Haryadi, perwakilan dari PTPN 6 Jambi dan perwakilan dari Kesbangpol Provinsi Jambi.

Ketua DPW IWO Indonesia Provinsi Jambi, Maulana dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Ketua Umum DPP IWO Indonesia beserta pengurus DPP IWO Indonesia yang telah melantik dan mengukuhkan DPW IWO Indonesia Provinsi Jambi. Ketua DPW IWO Indonesia Prov.Jambi berharap semoga dengan terbentuknya IWO-I di Jambi, organisasi ini akan lebih berkembang. Mampu menghasilkan berbagai kinerja yang lebih baik, mengedepankan insan pers berkualitas dengan berpegang teguh pada Kode Etik Jurnalistik.

“Tentunya harapan kita kedepan IWO Indonesia di Provinsi Jambi dapat terus berkembang dan membentuk Jurnalis yang berkualitas sesuai kode etik jurnalistik,” ujar Maulana.

Selaku Ketua Umum IWO Indonesia, NR. Icang Rahardian, SH mengucapkan selamat kepada pengurus DPW IWO Indonesia Provinsi Jambi yang dilantik, semoga dapat menjalankan amanah organisasi dan menjadikan IWO Indonesia di Percaya oleh masyarakat dan pemerintah setempat serta jalin kerjasama kemitraan dengan pemerintah, untuk itu

“Mari sama-sama kita kobarkan semangat kita untuk kemerdekaan Pers melalui organisasi profesi jurnalis IWO Indonesia, dan jadikan IWO Indonesia sebagai Jurnalis Terpercaya sebagaimana “Mars IWO Indonesia”, ungkapnya.

Kepada jajaran pemerintah Provinsi Jambi bersama forkopimda lainnya yang telah hadir dalam kegiatan pelantikan tersebut, kami ucapkan terimakasih dan titip rekan-rekan IWO Indonesia di Jambi, ucapnya.

Baca Juga :  Ketua DPW IWO Indonesia Sumsel  Minta Kapolres Banyuasin Segera Menangkap Pelaku Penganiayaan Terhadap Wartawan Anggota IWO Indonesia 

Sementara itu, Gubernur Jambi Al Haris yang diwakili oleh Asisten I Arif Munandar, mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus DPW IWO Indonesia Provinsi Jambi dan juga diharapkan dapat bersinergi dalam memberi informasi kepada masyakarat Jambi dengan berpegang teguh pada Kode Etik Jurnalistik, melalui pemberitaan di berbagai media yang tergabung dalam IWO Indonesia khususnya.

“Dengan hadirnya IWO-I di Jambi agar mampu memberikan informasi yang baik dan benar kepada masyarakat Jambi, agar tidak terjadi berita hoax. Sekali lagi saya ucapkan selamat atas pelantikan IWO Indonesia Provinsi Jambi,” tutupnya.

Adapun Susunan pengurus IWO Indonesia Provinsi Jambi:

Ketua: Maulana
Wakil Ketua: Arianto

Sekretaris: Lawrence Sibarani dan Wakil Sekretaris: Eka Rahayu

Bendahara: Muhammad Rolly, dan Wakil Bendahara: Fitri Prihartini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *